Cara Mengatasi Cegukan Pada Bayi Baru Lahir Yang Aman

Share it:
Perlu diketahui oleh para ladies bahwa cegukan juga bisa  terjadi juga pada seorang bayi. Dan bila hal tersebut terjadi pada bayi Anda, janganlah cepat panik. Karena cegukan yang terjadi pada bayi juga hampir sama faktor penyebab cegukan pada orang dewasa. Ya, umumnya cegukan bisa terjadi karena adanya perubahan emosi. Dan biasanya cegukan ini tidak berlangsung lama dan bisa hilang dengan dengan sendirinya tanpa membahayakan kesehatan tubuh. Tetapi bila cegukan terlau sering terjadi pada seorang bayi, hal itu bisa dikarenakan belum sempurnanya fungsi saraf yang mengatur diafragma sang bayi.

Dengan bertambahnya usia sang bayi, maka cegukan akan berangsur menjadi hilang dan kemudian akan hilang atau jarang terjadi lagi. Adapun cara mengatasi cegukan pada bayi baru lahir di sini untuk membantu sang bayi tersebut menjadi relaks hingga cegukan bisa hilang dengan cepat dan secara alami. Berikut cara mengatasinya;

1.       Mengubah posisi bayi saat disusui

Biasanya cegukan pada bayi yang baru lahir dipicu oleh seringnya bayi menelan udara berlebih, terutama pada saat disusui. Oleh karena itu, cobalah untuk mengubah posisi menyusui secara tepat yang bisa membatasi jumlah udara yang masuk ke mulut sang bayi. Hentikan proses menyusui sejenak bila bayi mengalami cegukan agar sang bayi tidak tersedak ASI.

2.       Membuat bayi bersendawa usai diberi ASI

Salah satu cara mengatasi cegukan pada bayi adalah membuatnya bersenmdawa setelah kenyang diberi ASI. Dengan proses sendawa itu, udara berlebihan yang masuk melalui mulut akan keluar dengan sendirinya hingga bayi tidak sering atau terhindar dari cegukan. Biasanya dalam membuat bayi agar bersendawa adalah dengan memposisikan bayi berdiri dengan pundak sang ibu sebagai sandaran sambil mengelus-elus bagian punggung bayi dengan lembut.

3.       Memberi makan bayi secara teratur

Cara memberi makan teratur pada bayi dapat juga menghindari cegukan pada bayi. Berikan ASI secara teratur dan rutin pada bayi baru lahir agar terhindar dari cegukan ini.

4.       Memberi pijatan lembut pada punggung bayi

Memberikan pijatan lembut pada bagian punggung bayi ini secara umum berguna untuk menenangkan atau membantu sang bayi menjadi lebih relaks atau nyaman hingga bisa terhindar dari beberapa gangguan, seperti cegukan misalnya.


Demikian beberapa tips cara mengatasi cegukan pada bayi baru lahir yang aman dalam bahasan kali ini. Semoga si buah hati tidak terlalu lama cegukannya ya!
Share it:

pengobatan alami

Post A Comment:

0 comments: